“Prodi Teknik Mesin mengusung konsep STUDENT AS PARTNER, mahasiswa tidak hanya diberikan materi perkuliahan, namun dikembangkan menjadi engineer, akademisi, dan technopreneur melalui pengalaman riset dan proyek Merdeka Belajar terbimbing dari dosen, peneliti, dan praktisi industri”

Sambutan Dekan Fakultas Teknik

Assalamu’alaikum Wr. Wb. – Selamat datang di website Program Studi Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Magelang. Dengan senang hati kami informasikan, Prodi Teknik Mesin Unimma adalah Program Studi Ungulan yang siap mencetak lulusan yang handal dalam bidang sustainable engineering. Kami memahami bahwa industri dan masyarakat membutuhkan sarjana yang mampu menyelesaikan masalah komplek dan mampu menyediakan IPTEK untuk sistem mekanikal (mekanika, energi, material dan manufaktur) yang mempertimbangkan aspek sustainability. Oleh karena itu, kami berusaha untuk menjaga kualitas dan etika lulusan dengan kurikulum yang mutakhir, dosen yang memiliki kepakaran yang sesuai, dan infrastruktur akademik yang lengkap. Untuk memastikan ketepatan waktu studi, kami memberikan layanan kualitas terbaik, dengan struktur program kuliah yang menempatkan MB-KM di akhir semester. 

Untuk memastikan kredibilitas dan akuntabilitas pengelolaan program studi, kami secara terbuka menampilkan semua informasi tentang prodi dalam website ini, seperti: profil lulusan, capaian pembelajaran, kurikulum, dosen, roadmap riset dan pengembangan keilmuan, kegiatan kemahasiswaan, dll, sehingga Anda dapat berpartisipasi dalam memantau proses kami. Kami berharap Prodi Teknik Mesin Unimma dapat menjadi rujukan masyarakat dan industri dalam pengembangan teknologi bidang sistem mekanika. Kami dengan senang hati mengakomodasi dan menanggapi setiap pertanyaan yang Anda miliki tentang arah dan pengembangan Prodi ini. 

Regards from Magelang,
Assoc. Prof. Yun Arifatul Fatimah, S.T., M.T., Ph.D.

Email: yun.fatimah@ummgl.ac.id

Berita Terbaru

Informasi Terbaru dari Program Studi Teknik Mesin
Universitas Muhammadiyah Magelang

Program Studi Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Magelang, disingkat Prodi TM Unimma, merupakan […]